NEWSTICKER

PDIP: Penolakan Kehadiran Israel Suara Kemanusiaan, Bukan Politis!

N/A • 30 March 2023 18:49

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menyebut penolakan partainya terhadap keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20 Indonesia bukan didasari atas motif politik. 

"Sikap yang kami sampaikan memiliki landasan kuat secara konstitusi dan juga historis. Suara menolak kehadiran Israel adalah suara kemanusiaan, bukan kehendak politis. Kesadaran sejarah juga harus terus diperkuat. Untuk diingat, Stadion Gelora Bung Karno (GBK) lahir sebagai penolakan terhadap Israel," kata Hasto.

Hasto juga menyesalkan keputusan FIFA yang membatalkan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Selain itu, politisi PDIP, Adian Napitupulu meyakini sikap partainya yang menolak Timnas Israel tidak berpengaruh terhadap hubungan PDIP dengan Jokowi. 

"Presiden tidak menghalangi sikap kita sebagai partai, tapi sebagai pesiden dia (Jokowi) memiliki sikap sendiri," ujar Adian.
(Ilham Amirullah)

Tag