NEWSTICKER

Anies Nonton Formula E 2023 di Grand Stand, Berapa Harga Tiketnya?

Anies Nonton Formula E 2023 di Grand Stand, Berapa Harga Tiketnya?

Muhammad Syahrul Ramadhan • 4 June 2023 19:48

Jakarta: Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menonton Formula E 2023 Jakarta pada Sabtu, 3 Juni 2023. Anies bersama keluarga nonton ajang balapan mobil listrik itu dari Grand Stand.
 
Hal tersebut diungkap Anies  melalui akun Instagramnya. Dalam unggahannya Anies menyampaikan dirinya dan keluarga menyaksikan balapan Formula E 2023 Jakarta di Grand Stand 2E.
 
Alasan ia memilih Grand Stand karena area tersebut dekat dengan trek. Sehingga sensasi nonton balapannya lebih terasa.

“Kami sekeluarga menonton balapan dari Grand Stand 2E, area yang lumayan dekat dengan lintasan sehingga menghasilkan sensasi nonton yang luar biasa,” tulis Anies seperti dikutip Medcom.id, Minggu, 4 Juni 2023.

Harga Tiket Grand Stand

Tiket Grand Stand merupakan tiket kategori dua atau CAT 2. Tiket tersebut dibanderol Rp1 Juta untuk satu hari. Sedangkan untuk terusan tiket Grand Stand dijual Rp 1,7 juta.
 
Dalam unggahan Instagram Story-nya terlihat Anies menunjukkan tiket satu hari, yakni pada Sabtu, 3 Juni 2023. 

Formula E di Jakarta akan digelar dua kali di sirkuit Jakarta International EPrix di Ancol, Indonesia, pada Sabtu, 3 Juni 2023 dan Minggu, 4 Juni 2023. Ini merupakan seri kesepuluh dan kesebelas dalam ajang Formula E tahun ini.
 
Pada balapan pertama yang digelar pada Sabtu, 3 juni 2023 pembalap Tag Heuer Porsche, Pascal Wehrlein berhasil memenangkan race 1 Formula E Jakarta 2023. Wehrlein berhasil menjadi terdepan dengan jarak 0,477 detik di depan Dennis. Sedangkan Gunther terpaut 1.413 detik dengan posisi terdepan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(M Syahrul)